Fakultas Ekonomi dan Bisnis Berkolaborasi dengan Inti University, Malaysia untuk Kerjasama Publikasi Artikel Ilmiah Bertaraf Internasional

Penulis: Intan Permata Dewi [Copywriting Unit FEB Unjani]

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNJANI dengan bangga mengumumkan kerjasama publikasi artikel ilmiah internasional berkolaborasi dengan INTI Internasional University, hal ini merupakan sebuah langkah inovatif yang akan memperkuat kemitraan global dan meningkatkan visibilitas penelitian kami di tingkat internasional.

Kerjasama ini bertujuan untuk mempromosikan pertukaran pengetahuan yang lebih luas dan meningkatkan kualitas penelitian dalam bidang ekonomi dan bisnis. FEB UNJANI dan INTI Internasional University memahami pentingnya kolaborasi dalam meningkatkan pemahaman terhadap isu-isu ekonomi global yang semakin kompleks.

Salah satu poin penting dari kerjasama ini adalah berbagi sumber daya dan pengetahuan antara dua institusi bereputasi dalam bidang ekonomi dan bisnis. Para peneliti dan dosen dari FEB akan memiliki kesempatan untuk menerbitkan artikel-artikel ilmiah mereka dalam jurnal-jurnal internasional yang dikelola oleh INTI Internasional University. Ini akan membuka pintu bagi para peneliti FEB untuk mengakses audiens internasional yang lebih luas.

Kerjasama ini dapat menjadi hal yang penting dalam perjalanan FEB untuk menuju menjadi pusat penelitian ekonomi dan bisnis yang lebih kuat dan lebih terhubung secara global. Pihak FEB sangat antusias untuk bekerja sama dengan INTI Internasional University dalam memperkaya pemahaman tentang tantangan ekonomi saat ini serta kolaborasi ini akan membawa manfaat yang signifikan bagi kedua belah pihak serta dapat mencapai lebih banyak memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan ekonomi dan bisnis.

Pada bulan Juni 2023 Sebanyak 47 artikel sedang dalam proses review sebelum di publish. Ini juga menjadi bukti konkret komitmen FEB dalam menghadirkan dampak positif dalam dunia riset dan pengembangan ekonomi global. Kami mengundang semua pihak yang tertarik untuk mengikuti perkembangan kerjasama ini dan berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan ekonomi global.